Puluhan dosenProdi Pendidikan Agama Islam-Fakultas Agama Islam Universitas Muhammadiyah Malang (Prodi PAI-FAI-UMM) menghadiriUndangan Kaprodi PAI dalam rangka rapat dengan dekanat yang dihadiri oleh Dekan FAI Prof. Dr.Tobroni, M.Si dan Wadek II M. Syarif, M.Ag.
Dekan FAI-UMM menyampaikan Pada masa pandemi ini perlu terus melakukan inovasi, dari inovasi administratif dan terkhususkan pada pembelajaran. Menciptakan budaya kerja yang efektif dan produktif. semua dosen Prodi PAI harus meningkatkan kinerja dan layanan kepada mahasiswa pada masa pandemi covid 19 seperti bimbingan skripsi online dan memaksimalkan peran dosen wali.