Program Studi Pendidikan Agama Islam Universitas Muhammadiyah Malang (PAI-UMM) melakukan suatu terobosan baru berupa percepapatan penyelesaian studi atau kelulusan tepat waktu atau disingkat dengan (KTW) dengan menyelengagarakan sosialisasi dan Workshop penulisan tugas akhir untuk mahasiswa Prodi PAI-UMM pada tanggal 21 November 2020 melalui media Youtube.
Acara dibuka oleh Dr. Umiarso, M.Pd.I selaku Kaprodi PAI, dalam sambutannya Pak Umi menyampaikan bahwa ada tiga model tugas akhir yang akan dipilih oleh mahsiswa yaitu Pertama. berupa Artikel jurnal baik jurnal internasional maupun jurnal nasional minimal sinta 2, Kedua Prosiding (internasional & nasional) dan ketiga Skripsi.
Adapun Pembicara pada kegiatan workshop ini adalah I’anatut Thoifah, M.Pd.i. Ibu I’anah dalam paparannya menyebutkan bahwa dalam menulis artikel jurnal ada beberapa kompenen yang harus diperhatikan antara lain judul, identitas penulis, abstrak, pendahuluan, metode, hasil dan pembahasan, simpulan, ucapan terima kasih kepada sponsor dan daftar pustaka.